Sabtu, 24 Mei 2008

Kue Lumpur

Sudah lama pengen coba bikin kue lumpur , karena kue ini termasuk kue snack box favorit disamping lemper dan risoles. Akhirnya nemu juga resep yang gampang banget dicoba dan hasilnya memang enak.

berikut resepnya :

Kue Lumpur

Sumber : Fatmah Bahalwan

Bahan:
500 gr gula pasir
500 gr tepung terigu
1 kg kentang, kukus dan haluskan
200 gr margarine, lelehkan
5 btr kuning telur
4 btr putih telur
1 ltr santan
1 sdt vanilli
1 sdt garam
200 gr kismis, untuk taburan

Cara membuat:

  1. Kocok gula dan telur sampai putih dan mengembang (tidak perlu naik), masukkan garam dan vanilli sambil terus dikocok.
  2. Tuangi santan, aduk rata, masukkan kentang halus dan tepung terigu secara bertahap sambil tetap diaduk rata.
  3. Terakhir, tuang mentega leleh, aduk rata.
  4. Panaskan cetakan kue lumpur, poles mentega, tuangi adonan hingga ¾ penuh, tutup, biarkan setengah matang taburi kismis, tutup lagi, biarkan sampai matang. Angkat. Variasi taburan lain bisa menggunakan parutan keju, irisan nangka, coklat mesis, dll.

1 komentar:

Unknown mengatakan...

Wah kayaknya enak banget ya
Pengen deh nyoba

Salam
Soes Merdeka Bakery
Menjual Snack Box di Bali